Aplikasi Palringo sebenarnya sudah ada sejak beberapa waktu lalu. Kalau tidak salah pada realease terdahulu hanya mendukung Instant Messenger (IM) berupa YM dan Gtalk saja (Agak lupa2 ingat karena dahulu hanya mencoba sesaat). Sedangkan saat ini Palringo mendukung chat MSN, AIM, YM, GTalk, ICQ, Jabber, iChat/MobileMe, QQ, Gadu-Gadu dan tak ketinggalan Facebook Chat.
Selain dapat dipergunakan di ponsel berbasis Windows Mobile, Android, Iphone, Blackberry, Symbian dan Java, Palringo dapat dipergunakan di komputer baik Windows PC ataupun Mac OS X.
Download
Untuk mendownload silakan arahkan browser ponsel Anda ke http://palringo.mobi. Apabila ingin mendownload dari pc silakan kunjungi http://www.palringo.com/en/gb/download.
Register
Untuk register silakan buka http://wap.palringo.com di browser ponsel Anda. Kemudian pilih menu register.
Cara Penggunaan
- Install dan jalankan Palringo.
- Untuk login dari Menu – Pilih Sign In. Masukkan username dan password Palringo Anda. Klik Sign In.
- Untuk menambah chat IM dari Menu pilih Services – Add Service.
- Pilih IM yang ingin Anda pergunakan, misalnya saja Facebook. Masukkan username dan password. Klik OK.
- Daftar teman Anda akan ada dibagian Contact.
- Apabila ponsel Anda mendukung berkirim suara atau gambar maka pada saat menulis chat akan ada tab untuk voice dan gambar.
Anda bisa juga bergabung dalam group chat melalui menu Groups – Join a group. Kemudian masukkan nama group misalnya saja Indonesia atau Jakarta. Anda juga dapat membuat group sendiri dengan memilih Create a group di menu Groups. Sayangnya dalam aplikasi ini tidak ada menu untuk mencari nama group yang sudah ada. Sebagian daftar group ada di website Palringo tepatnya di http://www.palringo.com/en/gb/groups/.
Pada dasarnya Palringo berbasis Jabber. Hampir mirip dengan sistem yang dipergunakan di Nimbuzz. Saya belum mengecek apakah aplikasi ini menyedot pulsa atau tidak, tapi sepertinya tidak terlalu menyedot data besar seperti Morange. Alternatif lain aplikasi chat dengan beragam IM adalah Ebuddy dan Nimbuzz.
Selamat Mencoba
0 comments:
Post a Comment
Komentarnya Donk..
Isikan Komentar Kamu, pertanyaan Temen-Temen Di bawah ini Tanpa mengandung Unsur SARA. Tunggu Kunjungan saya Di blog Sahabat. Terimakasih.