Jun 10, 2009

Personalisasi Alamat Facebook

Facebook meluncurkan sebuah fitur baru yaitu personalisasi alamat profile atau halaman Facebook Anda. Sebelumnya url profile Anda adalah http://www.facebook.com/profile.php?id=123456789, sekarang Anda bisa mengganti dengan http://www.facebook.com/nama-Anda. Fitur ini mirip dengan yang ada di Friendster, namun perbedaannya di Facebook hanya diberi kesempatan sekali saja untuk memilih alamat dan tidak bisa diganti lagi.

Kamu bisa memilih alamat untuk profile dan halaman (Dimana Anda sebagai Adminnya). Facebook yang dibuat hari ini dan halaman yang dibuat setelah 31 Mei 2009 belum bisa menikmati layanan ini. Hal ini untuk menghindari pencaplokan/spekulan nama. Selain itu minimal fans di halaman Facebook yang Anda buat adalah 1000 orang.

Alamat Facebook bisa disetting di http://www.facebook.com/username mulai Sabtu, 13 Juni 2009 pukul 12:01 a.m. EDT atau jam 11.01 WIB (Kalau info di dalam beranda Facebook disebutkan jam 12.31).

Fitur ini cukup berguna karena memudahkan orang lain untuk menghapal alamat Facebook Anda. Selain itu alamat/nama Anda bisa terindek di Google dengan lebih baik. Selengkapnya ada di Blog Facebook.

Related Posts:

  • Zuckerberg: Facebook Akan Ditutup MaretKabar mengejutkan datang dari Mark Zuckerberg. Pendiri situs jejaring sosial terbesar di dunia ini mengumumkan akan menutup Facebook bulan Maret 2011 ini. Mengelola Facebook membuat stress, begitu salah satu alasan Zuckerberg… Read More
  • Ubah Dokumen ke Pdf Secara OnlineIngin merubah file dokumen ke pdf namun tidak mempunyai software untuk mengubahnya? Berikut ini ada caranya, yaitu diconvert secara online. Salah satu penyedia layanan converter adalah Zoho. Caranya mudah silakan buka viewer… Read More
  • Kode Rahasia di FacebookAda kode rahasia di Facebook yang dapat dipergunakan untuk mengaktifkan sebuah fitur, dimana saat mengklik atau scroll akan muncul sinaran cahaya. Fitur tersembunyi ini dapat diaktifkan dengan menggunakan kode Konami (Konami … Read More
  • Nyawa Nyaris Melayang karena Petir Sambar KomputerBagi pengguna komputer yang terbiasa menyalakan komputer saat hujan sebaiknya berhati-hati. Sebab, Shayna McPaul nyaris kehilangan nyawanya ketika menggunakan komputer ketika hujan. Peristiwa ini sendiri terjadi saat pemud… Read More
  • Tampilan Baru Profil FacebookFacebook mempermak ulang tampilan halaman profile pengguna. Dimana tampilan baru lebih menampilkan banyak info. Selain itu album foto juga mengalami sedikit perubahan. Ini dia tampilan barunya, diambil dari Mashable. Terdap… Read More

1 comment:

  1. Asik Donk klu ada alamat kita sendiri or nama kita di facebook..jd dak sambar nih... :-D

    ReplyDelete

Komentarnya Donk..
Isikan Komentar Kamu, pertanyaan Temen-Temen Di bawah ini Tanpa mengandung Unsur SARA. Tunggu Kunjungan saya Di blog Sahabat. Terimakasih.